Sabtu, 30 Maret 2019

Latihan Soal Tes CPNS : Tes Wawasan Kebangsaan #6

Contoh Soal Tes CPNS TWK - 1
1. Perlawanan rakyat Bali melawan penjajah sering dilakukan hingga puputan. Puputan adalah ... 
a. Perlawanan dengan senjata tradisional lengkap dan senjata rampasan dari pihak musuh 
b. Perlawanan dengan rasa nasionalisme yang tinggi dan selalu membenci bangsa lain 
c. Perlawanan yang dilakukan dengan pantang menyerah hingga tetes darah terakhir 
d. Perlawanan dengan serangan pendadakan dan mengadakan rintangan di jalan yang diakui musuh 
e. Perlawanan dengan menggunakan senjata tajam
Pembahasan Soal Tes CPNS TWK - 1
Dalam Bahasa Bali, kata puputan berasal dari kata puput yang artinya putus, habis atau mati. Adapun dalam soal ini, puputan yang dimaksud adalah perlawanan yang dilakukan dengan pantang menyerah hingga tetes darah terakhir. 
Dalam sejarah Indonesia, puputan ini pernah dilakukan oleh rakyat bali diantaranya pada Perang Puputan Margarana yang dipimpin oleh I Gusti Ngurah Rai. Pada peristiwa tersebut, seluruh pasukan I Gusti Ngurah Rai gugur, termasuk I Gusti Ngurah Rai sendiri. Untuk mengenang peristiwa perang tersebut didirikan Tugu Pahlawan Taman Pujaan Bangsa.
Jawaban : c

Contoh Soal Tes CPNS TWK - 2
2. Dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia, berbagai organisasi pergerakan nasional menempuh caranya sendiri sehingga bersifat moderat atau radikal. Semboyan Indie voor Indiers menjadikannya organisasi yang bersifat nasionalisme radikal dan diwaspadai oleh pemerintah kolonial. Organisasi tersebut adalah ...
a. Partai Nasional Indonesia
b. Indische Partij
c. Tri Koro Darmo
d. Sarekat Islam
e. Jong Java
Pembahasan Soal Tes CPNS TWK - 2
Semboyan Indie Voor Indier secara bahasa artinya adalah Hindia untuk orang Hindia. Adapun makna dari semboyan ini, dapat diterjemahkan bahwa Hindia (nama untuk Indonesia pada zaman penjajahan Belanda) untuk orang Hindia bukan untuk Belanda, sehingga Indonesia harus bebas dari Belanda. Organisasi pergerakan nasional yang memiliki semboyan Indie voor Indiers adalah Indische Partij.
Indische Partij (Partai Hindia) adalah organisasi yang dibentuk oleh 3 serangkai yaitu : Douwes Dekker, Tjipto Mangunkusumo dan Ki Hajar Dewantara (untuk mempermudah hapalan ini, ingat saja jembatan keledai (mnemonik) : Panda Demora
Panda (Partai Hindia)
Demora : Douwes Dekker, Tjipto Mangunkusomo, dan Ki Hajar Dewantara
Jawaban : b

Contoh Soal Tes CPNS TWK - 3
3.Pengakuan kedaulatan Indonesia oleh Belanda pada akhir tahun 1949 tidak dapat dilepaskan dari serangkaian peristiwa yang mengawalinya, yaitu ........
a. Agresi militer II Belanda, Konferensi New Delhi, Pembentukan UNCI, perundingan Roem Royen dan KMB
b. Agresi militer II Belanda, Konferensi Malino, Perundingan Roem Royen dan KMB
c. Agresi militer II Belanda, Konferensi Pangkalpinang, Pembentukan UNCI dan perundingan Roem Royen
d. Konferensi Denpasar, agresi militer II Belanda, Konferensi New Delhi, pembentukan UNCI dan KMB
e. Konferensi Malino, agresi militer II Belanda, Konferensi New Delhi, perundingan Roem Royen dan KMB
Pembahasan Soal Tes CPNS TWK - 3
Pengakuan kedaulatan Indonesia oleh Belanda yang terjadi pada akhir tahun 1949 (tepatnya tanggal 2 November 1949 yang merupakan Hasil dari Konferensi Meja Bundar, bahwa Belanda menyerahkan kedaulatan penuh pada Republik Indonesia Serikat (RIS), sehingga RIS negara yang merdeka dan berdaulat.
Hasil Perjanjian Konferensi Meja Bundar tersebut tidak dapat dilepaskan dari serangkaian peristiwa yang mengawalinya yaitu :
1). Agresi Militer II adalah serangan Belanda ke Indonesia pada tanggal 19 Desember 1948 yang bertujuan untuk menghancurkan Indonesia melalui serangan militer dan penangkapan pemimpin-pemimpin Indonesia di Yogyakarta
2). Serangan Agresi Militer II yang dilakukan Belanda mendapatkan kecaman keras dari dunia Internasional termasuk diantaranya India dan negara asia lainnya, oleh sebab itu pada tanggal 20 Januari - 25 Januari  2019 dilaksanakan Konferensi New Delhi dengan isi resolusi sebagai berikut :
  • Pengembalian pemerintah Republik Indonesia ke Yogyakarta
  • Pembentukan Pemerintah ad interim yang mempunyai kemerdekaan dalam politik luar negeri, sebelum tanggal 15 Maret 1949 
  • Penarikan tentara Belanda dari seluruh Indonesia
  • Penyerahan kedaulatan kepada pemerintah Indonesia Serikat paling lambat 1 Januari 1950
3). Serangan Belanda terhadap Indonesia pada Agresi Militer II, membuat dunia internasional dalam hal ini Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) harus turun tangan sehingga dibentuklah UNCI (United Nation Commision For Indonesia). UNCI dibentuk pada 28 Januari 1949 yang bertujuan untuk memberikan jalan antara Indonesia dan Belanda untuk menyelesaikan konflik berkepanjangannya. Peranan UNCI dalam menyelesaikan konflik Indonesia - Belanda adalah memfasilitasi Indonesia dan Belanda untuk mengadakan Perjanjian Roem Royen dan Konferensi Meja Bundar.
4). Perjanjian Roem Royen adalah rangkaian peristiwa yang mengawali pengakuan kedaulatan Indonesia oleh Belanda. Perjanjian Roem Royen ini dilaksanakan mulai tanggal 14 April 1949 dan ditandatangani pada tanggal 7 Mei 1949 di Hotel Des Indes dengan hasil perjanjian sebagai berikut :
  • Angkatan bersenjata Indonesia akan menghentikan semua aktivitas gerilya
  • Pemerintah Republik Indonesia akan menghadiri Konferensi Meja Bundar
  • Pemerintah Republik Indonesia dikembalikan ke Yogyakarta
  • Angkatan bersenjata Belanda akan menghentikan semua operasi militer dan membebaskan semua tawanan perang
5). Untuk mengakhiri Konflik berkepanjangan antara Indonesia - Belanda, maka dilaksanakan Konferensi Meja Bundar sebagai tindak lanjut dari Perjanjian Roem Royen. Konferensi Meja Bundar dilaksanakan pada tanggal 23 Agustus 1949 di Den Haag Belanda dan Berakhir pada tanggal 2 November 1949. Isi dari Konferensi Meja Bundar yaitu sebagai berikut :
  • Keradjaan Nederland menjerahkan kedaulatan atas Indonesia jang sepenuhnja kepada Republik Indonesia Serikat dengan tidak bersjarat lagi dan tidak dapat ditjabut, dan karena itu mengakui Republik Indonesia Serikat sebagai Negara yang merdeka dan berdaulat.
  • Republik Indonesia Serikat menerima kedaulatan itu atas dasar ketentuan-ketentuan pada Konstitusinja; rantjangan konstitusi telah dipermaklumkan kepada Keradjaan Nederland.
  • Kedaulatan akan diserahkan selambat-lambatnja pada tanggal 30 Desember 1949.
Berdasarkan pembahasan tersebut, kita bisa melihat bahwa jawaban yang tepat adalah :
Jawaban a

Contoh Soal CPNS TWK -4
Kesepakatan kerjasama dalam bidang ekonomi dan militer atas dasar Undang-Undang Kerjasama Keamanan (Mutual Security Act) yang dianggap melanggar haluan politik luar negeri Indonesia yang bebas aktif menyebabkan jatuhnya pemerintahan kabinet ........
a. Soekiman Wirjosandjojo
b. Wilopo
c. Sutan Syahrir
d. Burhanuddin Harahap
e. Ali Sastroamidjojo
Pembahasan Soal CPNS TWK - 4
Undang-Undang Kerjasama Keamanan (Mutual Security Act) adalah program bantuan keuangan dan militer yang diberikan oleh Negara Amerika Serikat untuk membantu negara-negara berkembang yang menderita akibat Perang Dunia ke II yang dikhawatirkan Amerika bisa mempermudah masuknya penyebaran komunisme ke negara-negara tersebut.
Salah satu negara yang mendapatkan program bantuan ini adalah negara Indonesia. Pada saat itu, Perdana Menteri Indonesia adalah Soekiman Wirjosandjojo menandatangani kesepakatan program bantuan Mutual Security Act (MSA). Hal ini mendapatkan penentangan keras dari berbagai pihak karena melanggar politik Indonesia yang bebas aktif. Penandatangan MSA ini, seolah-olah menjadi upaya untuk memasukan Indonesia kedalam blok barat.
Akibat penandatangan kesepakatan MSA ini, Kabinet Soekiman Wirjosandjojo jatuh.
Jawaban : a

Contoh Soal CPNS TWK - 5 
Latar belakang pembentukan IMF dalam konferensi Bretton Woods tahun 1944 adalah....
A. Mengupayakan terjadinya perdagangan bebas
B. Membantu negara-negara berkembang pasca PD II
C. Sebagai alat stabilisasi ekonomi dunia
D. Mencegah terulangnya depresi besar tahun 1930
E. Mencegah timbulnya praktik kapitalisme

Pembahasan Soal CPNS TWK - 5
Latar belakang pembentukan IMF dalam konferensi Bretton Woods yaitu mencegah terulangnya depresi besar 1930. Depresi besar adalah sebuah peristiwa menurunnya tingkat perekonomian dunia sehingga mengakibatkan hancurnya ekonomi dan perdagangan di seluruh dunia, baik negara Industri maupun negara berkembang.
Untuk menghindari malapetaka tersebut, maka pada tahun 1944 dibentuklah International Monetary Fund).
Jawaban : d

Demikian contoh soal dan pembahasan jawaban tes wawasan kebangsaan CPNS, semoga dapat menambah wawasan dan persiapan dalam menghadapi tes CPNS. Untuk mengakses contoh soal cpns lainnya silahkan klik link ini : Daftar Isi Lengkap Soal Tes CPNS !!!