Latihan Soal TIU CPNS | Kemampuan Numerik (Berhitung)
1. Jika 2 hektar tanah dapat menghasilkan 4 ton kelapa sawit pada sekali panen, maka 0,4 hektar tanah dapat menghasilkan berapa ton sawit pada sekali panen?
a. 0,2 ton
b. 0,8 ton
c. 1 ton
d. 1,25 ton
e. 1,5 ton
Pembahasan Jawaban
Berdasarkan uraian yang terdapat dalam soal, maka jawaban dari soal tersebut dapat diselesaikan secara cepat dengan menggunakan metode sebagai berikut:
Cara I (Penalaran logika sederhana)
Jika 2 hektar, maka hasilnya 4 ton;
Jika 0, 4 hektar, maka hasilnya x ton (nilai yang dicari).
Kemudian, menggunakan penalaran logika sederhana:
Jika 2 hektar, maka hasilnya 4 ton;
Jika 1 hektar, maka hasilnya setengah dari 4 ton (2 ton);
Jika 0,1 hektar, maka hasilnya sepersepuluh dari 2 ton (0,2 ton);
Jika 0,4 hektar, maka hasilnya 4 kali lipat dari 0,2 ton = 0,8 ton.
Berdasarkan penalaran logika tersebut, maka pilihan jawaban yang tepat, yaitu pilihan jawaban b. 0,8 ton.
Cara II (Perbandingan senilai)
Soal tersebut dapat diselesaikan pula dengan menggunakan rumus perbandingan senilai. Rumus perbandingan senilai digunakan untuk mencari nilai yang mana apabila nilai suatu variabel diperbesar, maka nilai yang dicari akan semakin besar, Begitupula sebaliknya apabila nilai suatu variabel diperkecil, maka nilai yang dicari akan semakin kecil.
Pada soal tersebut, jika nilai luas tanah diperbesar nilainya, maka hasil dari kelapa sawit akan semakin besar, Begitupula sebaliknya jika nilai luas tanah diperkecil nilainya, maka hasil dari kelapa sawit akan semakin kecil.
Berdasarkan uraian tersebut, maka:
2 hektar = 4 ton
0, 4 hektar = x ton
Untuk menggunakan perbandingan senilai, tinggal dikali silang:
2x = 4. 0,4
2x = 1,6
x = 1,6 : 2
x = 0,8
Berdasarkan perhitungan tersebut, maka hasilnya adalah 0,8 ton (pilihan jawaban b).
Latihan Soal TIU CPNS | Kemampuan Numerik (Berhitung)
2. Berapa hasil dari operasi aritmetika berikut ini?
30,5 x 17,7 =
a. 510,20
b. 525,32
c. 539,85
d. 560,94
e. 595,26
Pembahasan Jawaban
Soal tersebut dapat diselesaikan secara mudah, bahkan tanpa melakukan perhitungan secara rumit dan panjang. Bila kita perhatikan, ujung perkalian tersebut adalah angka 5 dan 7 maka pilihan jawaban yang tepat pasti memiliki hasil perkalian yang ujungnya terdapat angka 5. Alasannya, karena 5 x 7 = 35 (ujung angkanya adalah 5).
Berdasarkan uraian tersebut, maka pilihan jawaban yang tepat adalah pilihan jawaban c.
Latihan Soal TIU CPNS | Kemampuan Numerik (Berhitung)
3. Jika harga 2,3 kwintal beras adalah Rp. 690.000, maka berapa harga 3 kg beras?
a. Rp. 9.000
b. Rp. 11.000
c. Rp. 13.000
d. Rp. 15.000
e. Rp. 17.000
Pembahasan Jawaban
Cara I (Penalaran Logika Sederhana)
Soal tersebut dapat diselesaikan secara mudah dengan menggunakan logika sederhana:
1 kwintal = 100 kg (untuk memudahkan penghitungan maka diubah dulu kedalam kg, karena hasil akhir yang diminta adalah kg).
Jika harga 230 kg beras (2,3 kwintal x 100) = Rp. 690.000
Maka harga 23 kg beras, yaitu sepersepuluh dari Rp.690.000 (Rp. 69.000)
Jika harga 23 kg beras = Rp. 69.000
Maka harga 1 kg beras = Rp.69.000 : 23 = Rp. 3.000
Jika harga 1 kg beras = Rp.3.000
Maka harga 3 kg beras, yaitu tiga kali lipat dari Rp.3.000 (Rp.9.000)
Berdasarkan uraian tersebut, maka pilihan jawaban yang tepat adalah Rp. 9.000 (pilihan jawaban a).
Cara II (Perbandingan Senilai)
Soal tersebut dapat diselesaikan pula dengan menggunakan rumus perbandingan senilai. Rumus perbandingan senilai digunakan untuk mencari nilai yang mana apabila nilai suatu variabel diperbesar, maka nilai yang dicari akan semakin besar, Begitupula sebaliknya apabila nilai suatu variabel diperkecil, maka nilai yang dicari akan semakin kecil.
Pada soal tersebut, jika berat dari beras diperbesar nilainya, maka harga yang harus dibayar akan semakin besar, Begitupula sebaliknya jika berat dari besar diperkecil nilainya, maka harga yang harus dibayar akan semakin kecil.
Berdasarkan uraian tersebut, maka:
230 kg = 690.000
3 kg = x
Untuk menggunakan perbandingan senilai, tinggal dikali silang:
230x = 690.000 * 3
x = 3.000 * 3
x = 9.000
Berdasarkan perhitungan tersebut, maka hasilnya adalah Rp. 9.000 (pilihan jawaban a).